Change font and size text

Box Car Racer


Box Car Racer (selanjutnya disingkat BCR) adalah sebuah band ber-genre post-hardcore yang dibentuk oleh Tom DeLonge dan Travis Barker bersama teman semasa kecil Tom, David Kennedy pada tahun 2002. BCR terkenal dengan lirik-liriknya yang lebih dalam dan dewasa dan juga sound yang berbeda dengan album-album blink-182 sebelumnya. BCR hanya bertahan 1 tahun dan hanya menghasilkan 1 album karena memang dibuat untuk mengisi waktu luang Tom dengan blink-182.
Pembentukan BCR dimulai ketika adanya pembatalan sejumlah tur blink-182 akhir tahun 2001 karena adanya serangan 11 September dan juga awal 2002 karena punggung Tom yang sakit pada waktu itu. Menurut Tom, BCR merupakan proyek iseng nya semasa libur dari blink-182. Pada awalnya band ini bernama “The Kill” sebelum berganti menjadi BCR. Box Car Racer sendiri berasal dari nama band Travis selepas SMA. Selain itu nama itu juga memiliki kesamaan dengan nama pesawat tempur yang menyerang kota Nagasaki, Bockscar.
BCR memulai merekam album pertama dan terakhir mereka pada Desember 2001 dan dibantu oleh Jerry Finn sebagai produsernya. Album ini dapat dikatakan sebagai album persembahan bagi band-band post-hardcore favorit Tom, seperti Fugazi, Quicksand, dan Refused. Menurut Tom, penyakit pada punggungnya mempengaruhi proses rekaman album ini, sekaligus mempengaruhi lirik-lirik di album ini tentang depresi karena penderitaan.
Album Box Car Racer dirilis 21 Mei 2002. Untuk mengisi bass saat tampil live, Tom merekrut Anthony Celestino. Show terakhir BCR berlangsung pada 17 Desember 2002, dan saat itu Tom menyatakan bahwa ia akan melanjutkan BCR suatu hari nanti. Selepas hiatus-nya blink-182 Tom mengatakan bahwa ada materi BCR yang masih belum terselesaikan dan beberapa dimasukkan ke album debut Angels & Airwaves, We Don’t Need to Whisper.



Related Post

0 comments:

Pilih Emoticon Gundam

:b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n: :o: :p:

Silakan Berkomentar Sobat,,


Luangkan Sedikit Waktu Sobat Untuk Memperindah Blog Ini Dengan Berkomentar,, (^_^)

Tolong jangan berkomentar spam ya,,!!

Post a Comment